Pria Ini Habiskan Ratusan Juta untuk Main Game

Gamer habiskan ratusan juta. Foto: screenshot YouTube/Wall Street Journal

Tokyo - Sistem mikrotransaksi dalam game memang terkadang sering membuat gamer lupa diri. Saking asyiknya dengan game yang dimainkan, gamer sering tidak sadar bahwa ia sudah mengeluarkan ongkos yang besar, seperti pria asal Jepang berikut ini.

Pria bernama Daigo ini mengaku telah memainkan game Fate/Grand Order (FGO) sejak dirilis di Jepang dua tahun yang lalu. Sejak saat itu, ia sudah menghabiskan uang sebesar USD 70.000 (Rp 963,5 juta).

FGO sendiri tak lain adalah game RPG yang memungkinkan Anda berperan sebagai seorang 'master' dan bisa memanggil (summon) dan memerintahkan apa yang disebut sebagai 'servant' untuk melawan musuh.

Servant ini tak lain adalah karakter yang diadaptasi, baik dari sosok historis sungguhan maupun fiksi. Game ini sendiri pada dasarnya bisa diunduh secara gratis.

 Gameplay FGO. Foto: screenshot YouTube/Wall Street Journal

Walau begitu, untuk bisa mendapatkan karakter servant yang kuat, Daigo rela merogoh kocek untuk membeli mata uang dalam game yang bernama Saint Quartz. Bahkan pada suatu ketika Daigo pernah membeli karakter seharga USD 500 (Rp 6,8 juta).

Namun, karena ia merasa tak puas dan ingin agar karakternya itu lebih kuat lagi, ia pun sengaja melakukan upgrade sampai menghabiskan uang USD 2.500 (Rp 34 juta), demikian dilasir Next Shark dari The Wall Street Journal, Selasa (20/3/2018).

 Sosok Daigo. Foto: screenshot YouTube/Wall Street Journal

Daigo mengaku kecanduan bermain game FGO. Ia memainkannya sepanjang waktu, kecuali saat ia tidur, mengemudi, dan mandi.

Meski sudah menghabiskan banyak untuk game, pria berusia 31 tahun ini memilih untuk tidak mengingatnya. "Aku tak suka memikirkan hal itu," ujarnya.

Ia pun mengakui bahwa ia sudah menghabiskan uang banyak, tapi ia juga melakukan pembenaran bahwa apa yang ia lakukan tak jauh berbeda dengan hobi lainnya. "Beberapa orang menghabiskan USD 18 untuk menonton film dan merasa tersentuh. Aku menghabiskan USD 70.000 untuk FGO, dan itu menggerakkanku," paparnya. (mag/mag)


Muhammad Alif Goenawan - detikInet
Share on Google Plus

About admin

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 komentar:

Post a Comment